Layanan Ketenagakerjaan oleh Departemen Tenaga KerjaPrint

Layanan ketenagakerjaan di departemen tenaga kerja ditawarkan ke pencari kerja yang secara resmi dapat bekerja di HKSAR, termasuk mereka yang mempunyai Kartu Identitas Hong Kong atau dokumen perjalanan dengan pengesahan dari Departemen Imigrasi untuk bekerja di Hong Kong dalam periode tertentu yang belum kadaluwarsa. Jika Anda merasa belum pasti apakah bisa bekerja secara resmi di HKSAR, silakan kunjungi website Departemen Imigrasi di http://www.immd.gov.hk

Untuk pendaftaran layanan ketenagakerjaan dari departemen tenaga kerja, Anda dapat mendaftar secara online atau datang ke Job Centre  (Jam Buka : Senin-Jumat 9:00a.m. – 5:30 p.m.; Sabtu 9:00a.m. – 12:00p.m; Minggu dan Hari Libur Umum Tutup. Alamat & No. Telepon sialkan lihat table di bawah ini). Setelah melakukan pendaftaran Anda dapat menikmati layanan ketenagakerjaan dari Departemen Tenaga Kerja yang termasuk:

  1. Pusat Layanan Ketenagakerjaan Telepon [Hotline: 29690888]
  2. Layanan Ketenagakerjaan di pusat pekerjaan distrik.
  3. SSimpan kriteria pencarian kerja Anda, buat/unggah resume Anda dan berlangganan misalnya job alert, dll.; dan
  4. Simpan informasi yang berhubungan dengan pekerjaan Anda di website kami untuk ditinjau pengusaha.

Anda bisa menghubungi pemberi kerja secara langsung jika informasi kontak mereka ditampilkan pada lowongan pekerjaan ATAU Anda dapat menghubungi Hotline Layanan Ketenagakerjaan di nomor 2969 0888 ATAU datang ke pusat-pusat pekerjaan sebagai referensi. Jika permohonan secara online tersedia, Anda dapat menggunakan sistem permohonan online dari departemen.

Lebih lanjut, Departemen Ketenagakerjaan juga menyediakan Panduan Layanan Kerja untuk Pencari Kerja Etnis Minoritas.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan kunjungi:http://www.jobs.gov.hk/1/0/WebForm/information/en/em/index.aspx